Purbalingga_Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Purbalingga mengharapkan agar gedung olahraga dalam ruangan (GOR Indoor) segera selesai. KONI berjanji setelah Kabupaten Purbalingga memiliki GOR Indoor, KONI akan segera menggelar event-event olahraga berstandar regional maupun nasional.
“Kami mohon GOR Indoor segera jadi, nanti kami siap untuk mengisi kegiatan atau event di GOR Indoor,”kata ketua KONI Purbalingga Eko Susilo saat acara Pemberian Penghargaan Bagi Atlet Berprestasi, di pendopo Dipokusumo, Kamis sore (28/4).
Penghargaan diberikan bagi 90 atlet dari 14 cabang olahraga yang berprestasi di kancah provinsi maupun nasional. Disamping atlet, penghargaan juga diberikan bagi pelatih dari 14 cabang olah raga tersebut.
Kegiatan olahraga sempat sepi akibat pandemi covid-19. Hal ini menyebabkan tidak ada kegiatan atau event kejuaraan olahraga. Meski demikian para pelatih, pengurus dan atlet Purbalingga, khususnya cabang olahraga karate terus giat berlatih. Terbukti saat PON Dulongmas cabor karate banyak meraih prestasi.
“alhamdulilah meski di tahun 2021 praktis akibat pandemic covid -19 tidak banyak kegiatan atau event yang diikuti, tapi para pelatih, para pengurus cabor, terus giat berlatih tanpa henti, dan ini terbukti dalam pembinaan cabor karate pada POR Dulongmas hampir merebut juara umum.”tuturnya.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para atlet Purbalingga yang berprestasi. Para atlet diminta untuk tidak puas dengan prestasi yang telah diraih selama ini, namun untuk terus berlatih agar menjadi lebih baik.
Terkait keberadaan GOR Indoor, Bupati Tiwi, menjelaskan GOR Indoor sebagai tempat atau wadah para atlet untuk berlatih agar kedepan lebih berprestasi lagi. Rencananya GOR Indoor akan selesai dalam tahun ini dan bisa dimanfaatkan untuk kegiatan olahraga.
“Oleh karena saya targetkan GOR Indoor ini, tahun ini bisa jadi. Sekarang sedang progress pembangunan, mudah-mudahan nanti sebelum akhir tahun bisa peresmian.” ungkap Tiwi.
Terkait olahraga yang sedang trends, yakni olahraga yang disinergikan dengan pariwisata atau Sport-tourism. Hampir seluruh Kabupaten/Kota menggemakan sport-tourims. Kegiatan olahraga ini sangat dimungkinkan diselenggarakan di Kabupaten Purbalingga, pasalnya Kabupaten Purbalingga memiliki banyak pesona alam yang luar biasa untuk diekpos, juga Purbalingga sudah memiliki bandara Jenderal Besar Soedirman yang memudahkan moda tranpsortasi.
Kegiatan Sport-tourism disamping memasarkan sektor pariwisata, juga berdampak pada geliat ekonomi masyarakat sekitar terutama para pelaku UMKM serta berdampak pada prestasi olahraga itu sendiri.
“Saya harap kedepan kita bisa mengadakan event-event olahraga tingkat nasional sport-tourism, kita undang atlet-atlet nasional dari luar kota untuk bisa hadir ke Purbalingga. Purbalingga memiliki pesona alam yang luar biasa , kita kenalkan pesona alamnya sekaligus kita kenalkan bahwa Purbalingga memiliki potensi pariwisata yang luar biasa.”jelas bupati Tiwi. (umg_humaspurbalingga)