Tahun 2021 Pendapatan Daerah Purbalingga Lebih Besar Dari Belanja Daerah

PURBALINGGA – Pada realisasi APBD Kabupaten Purbalingga tahun 2021 kondisi unaudited, tercatat pendapatan daerah lebih besar daripada belanja daerah. Tercatat realisasi pendapatan daerah tahun 2021 sebesar Rp 2.055.007.923.347,39 sedangkan belanja daerah sebesar Rp 2.000.069.108.792,39.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon MM dalam sambutannya pada Rapat Paripurna DPRD Agenda Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Tahun Anggaran 2021, Senin (28/3) di Ruang Rapat DPRD. “Kenaikan pendapatan ini terjadi antara lain karena adanya kenaikan Pendapatan Asli Daerah yang berasal dari BLUD, dan adanya pelampuan pajak BPHTB, Pajak Penerangan Pajak Restoran,” kata BUpati Tiwi.

Dana Transfer dari Pemerintah Pusat tahun 2021 juga mengalami penurunan karena adanya pemotongan Dana Alokasi Umum sebesar 27,4 milyar serta adanya SILPA DAK Non Fisik Tahun 2020. Sementara dari sisi pembiayaan daerah, tercatat realisasi penerimaan pembiayaan sebesar Rp 179.575.632.903,00 (100%) dan pengeluaran pembiayaan sebesar Rp.12.017.426.000,00.

Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Naik, Pengangguran Terbuka Turun

Atas realisasi APBD 2021 tersebut, ada beberapa capaian makro yang telah diraih Kabupaten Purbalingga di tahun 2021. Diantaranya : peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dari 68,97 menjadi 69,15; dampak pandemi Covid-19 menyebabkan peningkatan kemiskinan dari 15,90% menjadi 16,24%; Tingkat Pengangguran Terbuka Kabupaten Purbalingga turun dari 6,10% menjadi 6,05% dan dibawah angka rata- rata Provinsi Jawa Tengah yaitu 6,49%;

“Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Purbalingga tahun 2021 mengalami kenaikan yang signifikan dibandingkan tahun sebelumnya dari -1.23% menjadi 3,19%,” katanya.

Bupati melanjutkan, Pengeluaran per kapita penduduk Kabupaten Purbalingga terus meningkat dibandingkan tahun 2020 yang mencapai Rp.9.914.000,- per tahun. Pada tahun 2021 pengeluaran riil per kapita mencapai Rp.10.032.000,- per tahun. Pengeluaran Per Kapita ini menunjukkan tingkat kesejahteraan penduduk pada suatu wilayah.

PDRB Atas Dasar Harga Berlaku Kabupaten Purbalingga Tahun 2021 mencapai 26.393,81 (miliar rupiah) mengalami peningkatan dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang sebesar 25.093,68 (miliar rupiah). Terkait Realisasi investasi tahun 2021, dapat kami sampaikan bahwa Realisasi investasi tahun 2021 mencapai Rp.1.462.142.613.812,-. Capaian tersebut mengalami peningkatan 51,8% dari tahun sebelumnya.

“Seiring dengan pertumbuhan arus investasi tersebut, pembangunan Mall Pelayanan Publik akan mengimbangi dan menjadi sarana untuk mendekatkan pelayanan publik utamanya dalam hal perizinan yang bermuara pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat,” imbuhnya.(Gn/Humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *