DKPP Tebar Lebih dari 550.000 Ekor Benih Ikan Di Sungai Klawing

963rgsfm, Purbalingga – Dalam rangka menjaga kelestarian sungai, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Purbalingga menebar sebanyak 550.870 ekor benih ikan di Sungai Klawing Desa Kedungbenda Kecamatan Kemangkon. Benih ikan tersebut merupakan bantuan dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Tengah.

Kepala DKPP Kabupaten Purbalingga Ir Sediono Kepada LPPL Radio Gema Soedirman Menjelaskan kegiatan Penebaran ikan di Sungai tersebut bertujuan untuk menyediakan stok ikan di perairan umum,agar para nelayan tidak kekurangan ikan nantinya.

Dalam rangka melestarikan sungai tersebut, pihaknya berkomitmen DKPP Kabupaten Purbalingga akan menganggarkan untuk program penebaran ikan di perairan umum/sungai setiap tahunnya.

Sediono juga menghimbau kepada warga masyarakat melalui kelompok pengawas masyarakat, untuk tidak menangkap ikan menggunakan racun, bahan peledak, dan juga jarring dengan mata jarring yang kecil, sehingga kelestarian perairan umum atau sungai tetap terjaga.

Adapun terdapat 5 jenis ikan dari jumlah 550.870 ekor benih ikan yang disebar tersebut, antara lain ikan nila, tawes, nilem, mujair dan karper. Selain ditebar disungai klawing desa kedungbenda, benih ikan tersebut juga ditebar di beberapa sungai di kecamatan kemangkon. (zak/Fer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *